Mampu Atasi Depresi Hingga Cegah Kanker, Ini Manfaat Mengkonsumsi Kunyit Bagi Tubuh

Abdul Khoir

Kunyit selama ini dikenal sebagai pelengkap bumbu penyedap pada makanan. Tak hanya sebagai bumbu penyedap, khasiat yang berguna untuk kesehatan menjadikan Kunyit kerap kali digunakan sebagai campuran ramuan obat tradisional.

Dirangkum dari berbagai sumber, ini manfaat kesehatan bagi tubuh yang didapat jika mengkonsumsi Kunyit. Di antaranya adalah:

1. Mengandung Antioksidan

Kunyit merupakan tanaman rempah-rempah alami yang mengandung banyak antioksidan. Oleh karena itu kunyit mempunyai manfaat yang baik bagi tubuh manusia.  Salah satunya adalah kunyit bisa membantu melawan berbagai penyakit yang ada di dalam tubuh. Seperti kolesterol, penyakit jantung serta penyakit lainnya.

2. Mengandung Antiinflamasi

Tidak sampai situ, kunyit juga memiliki manfaat sebagai antiinflamasi. Kandungan dalam kunyit dipercaya mampu meredakan inflamasi atau peradangan.  Pasalnya, kunyit mengandung banyak antiinflamasi yang dapat melindungi kesehatan tubuh. Selain itu kunyi juga bermanfaat jika terjadi gangguan pencernaan dan lain sebagainya.

3. Menjaga Kesehatan Otak

Selain bisa meredakan peradangan, dikutip dari  Nuffield Health kunyit juga mampu menjaga kesehatan otak. Salah satu manfaat kunyit tersebut adalah dapat menghindari penyakit alzheimer.  Selain itu, kunyit juga bermanfaat mengatasi depresi serta mencegah penumpukan protein yang dapat membentuk plak di otak.  Meski demikian, jangan mengkonsumsi kunyit berlebihan serta lebih baik dikonsultasikan kepada dokter terlebih dahulu agar manfaat dari kunyit bisa lebih maksimal.

4. Mengandung Senyawa Bioaktif

Pada dasarnya, kunyit mengandung curcumin yang memiliki segudang khasiat untuk tubuh. Curcumin adalah senyawa bioaktif yang bersifat antioksidan, sehingga bisa bantu tubuh menangkal radikal bebas.

Tak hanya itu, curcumin di dalam kunyit juga punya kemampuan untuk melawan bakteri dan antiinflamasi, sehingga bisa mencegah penyakit infeksi.

Sayangnya, senyawa tersebut kurang diserap dalam darah. Untuk merasakan efek maksimal dari kunyit, kamu perlu meningkatkan kadar penyerapan atau bioavailabilitas dari zat tersebut. Hal ini bisa dibantu dengan mengonsumsi piperin yang terkandung di dalam lada hitam. 

Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi makanan yang tinggi lemak seperti ikan berlemak atau telur untuk meningkatkan penyerapan curcumin. 

5. Menurunkan risiko penyakit Jantung

Manfaat minum kunyit asam bisa membantu tubuh untuk melawan peradangan akut dan oksidasi. Oleh karenanya, kunyit asam dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Bila digunakan bersamaan dengan obat untuk mengelola kadar kolesterol, maka kandungan curcumin dapat menurunkan kadar kolesterol tertentu. Hal ini tentunya bermanfaat untuk melindungi seseorang yang berisiko terkena penyakit jantung. 

Akan tetapi, dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk melihat seberapa banyak dan jenis kunyit apa yang efektif untuk menurunkan risiko penyakit jantung. 

6. Membantu Mencegah Kanker

Berdasarkan beberapa penelitian, curcumin menyebabkan sejumlah perubahan pada tingkat molekuler yang bisa mencegah dan mengobati kanker. 

Hal ini telah terbukti lewat sebuah penelitian yang dilakukan oleh Nutrients. Dilaporkan, kandungan curcumin dapat menghambat pertumbuhan sel kanker kolorektal. 

Selain memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan kanker, senyawa ini juga dapat berkontribusi terhadap kematian sel kanker, mengurangi angiogenesis atau pertumbuhan pembuluh darah baru pada tumor, serta mengurangi metastasis atau penyebaran kanker. 

Editor: Abdul Khoir

artikel terbaru