PELAKSANAAN OLIMPIADE SAINS NASIONAL TINGKAT KABUPATEN (OSN-K) di MAS Ummul Quro KUBA TAHUN 2023

Resta Apriatami

Sawang Laut kab.Karimun (Humas MAS Ummul Quro kuba) Rabu 05 April 2023 Pukul 08.00 Wib. Olimpiade Sains Nasional (OSN) diselanggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Dan dilakukan secara rutin tiap tahunnya dimaksudkan untuk mendorong semangat dan daya juang peserta didik, memfasilitasi bakat dan minat untuk mencapai prestasi terbaik peserta didik di bidang sains dan juga ditujukan  untuk melakukan penjaringan dan pembinaan kepada calon peserta Kompetisi Tingkat Internasional. 

Pelaksanaan OSN-K di MAS Ummul Quro  berlangsung selama 2 hari mulai dari tanggal 05 s/d 06 April 2023. Dipandu oleh 1 orang Proktor,  1 orang Teknisi, dan 1 orang Pengawas. yang berlokasi di Laboratorium Komputer MAS Ummul Quro KUBA.

OSN-K hari pertama dilaksanakan pada hari Rabu 05 April 2023, dengan 4 Bidang yang diolimpiadekan yaitu Ekonomi,Geografi,Fisika dan Biologi. Sementara itu OSN-K hari kedua dilaksanakan pada hari Kamis, 06 April 2023, dengan 1 Bidang yang diolimpiadekan yaitu Matematika. Adapun peserta OSN-K di MAS Ummul Quro ini berjumlah 11 orang.

Secara keseluruhan pelaksanaan OSN-K Hari pertama dan kedua ini berjalan dengan lancar, dimulai pukul 08.00-11.00 semua peserta dapat mengerjakan soal OSN-K dengan lancar karena didukung oleh fasilitas yang memadai, mulai dari server, computer , dan jaringan internet.

Semoga peserta Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten (OSN-K) MAS Ummul Quro KUBA mendapatkan hasil yang maksimal dan bisa lulus ke tahap berikutnya yaitu Olimpiade Sains Nasional Tingkat Propinsi (OSN-P).

Editor: Anindita Sekar

artikel terbaru