Amsakar Tinjau Harga Bahan Pokok di Pasar Basah Botania

Abdul Khoir

Pasca kebakaran di Plaza Botania, Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad meninjau harga bahan pokok di Pasar Basah Botania, Jumat (7/4/2023) siang. Pada kesempatan ini Amsakar berdialog dengan para pedagang juga masyarakat yang berbelanja kebutuhan pokok.

“Kami langsung ke pasar basah ini, saya ingin tahu kondisi harga bahan pokok kita secara langsung,”katanya seperti dikutip mediacenter.batam.go.id pada Sabtu (8/4/2023).

Meski ada sejumlah komoditas yang harganya fluktuatif, namun berdasarkan hasil pantauannya harga komoditas di pasar ini dominan stabil.

Sebagai contoh, dirinya mendapati harga cabai Lombok Rp 48 ribu perkilogram. Harga komoditas ini terbilang tinggi, namun demikian harga tersebut sudah turun dibanding seminggu sebelumnya.

Harga komoditas lain, seperti ikan, daging beku, sayur juga cenderung stabil. Amsakar mengimbau agar masyarakat tidak risau termasuk perihal stok.

Menurutnya, pihaknya akan terus memantau perihal harga dan stok di seluruh pasar-pasar se- Kota Batam.

Seperti diketahui, selain meninjau harga bahan pokok. Saban tahun Pemko Batam bersama pihak terkait, juga kerap menggelar pasar sembako murah maupun sembako gratis bagi masyarakat tak mampu.

Tak lain hal ini untuk membantu masyarakat dengan mengusahakan terjadinya kestabilan harga bahan pokok.

Editor: Abdul Khoir

artikel terbaru