Ragam Kegiatan Program Ramadhan School Di MTsN Tanjungpinang

Pangestu Abi

MTsN Tanjungpinang (HUMAS) MTsN Tanjungpinang kembali menggelar program Ramadhan School 1444 H, mulai Senin, 27 Maret 2023 hingga Jumat  31 Maret 2023. 

“kami  tahun ini mengadakan Ramadhan School di semua tingkat, kelas 7, 8 dan 9  secara terjadwal mulai hari ini” kata Kepala MTsN Tanjungpinang, Suhaimi, S.Pd.I  saat dikonifmrasi di ruang kerjanya, Senin (27/03).

Suhaimi mengatakan, pihaknya memanfaatkan momentum Ramadan untuk menambah wawasan keagamaan. “Sayang sekali kan, Ramadan jika kita tidak melaksanakan kegiatan keagamaan. Walaupun sebentar, kita berusaha memberikan ilmu yang lebih dalam tentang Islam” ujarnya.

Materi yang diajarkan, selain dari kegaitan Tadarusan terjadwal untuk seluruh siswa yakni tentang Moderasi Beragama, penguatan karakter, fardu kifayah, nobar film Islami nantinya dan motivasi, shalat dhuha, tadarus alquran dan ditutup dengan khatam alquran.  karena beberapa hal yang terangkum dalam jadwal kegiatan  itu merupakan salah satu hal penting yang harus dipahami dan dilaksanakan. 

“Karena keterbatasan waktu, kami fokuskan materi materi yang pokok, seperti  materi  Moderasi Beragama dan materi Fardhu Kifayah. Secara harfiah, fardhu kifayah dapat diartikan sebagai "kewajiban kolektif" sebagai bendtuk wujud Moderasi Beragama siswa“ Pungkasnya.

Pada kesempatan berbeda, Wakil Kepala Bidang Humas, Dodi Anwar, SE mengatakan, kegiatan Ramadhan School disambut antusias, terutama oleh para orang tua karena pelajaran tambahan tentang agama yang memang dibutuhkan.

“Ramadhan School juga turut diisi dengan berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan sisi afektif anak. Misalnya saja seperti salat berjamaah tepat waktu, tadarus, hingga berbagai kegiatan lainnya” ujarnya.

Karena itu pula, ia mengatakan program serupa akan dilaksanakan dan dikembangkan lagi pada Ramadan tahun depan. “Insya Allah menjadi program rutin kami. Biasanya setelah kegiatan ada evaluasi mana yang mungkin belum sesuai harapan, kami perbaiki di tahun yang akan datang” tutup Dodi.

Editor: Gethya Nabilla

artikel terbaru