BUP Beberkan Wacana Ganti MV Lintas Kepri Rute Tanjungpinang-Lingga dengan Kapal Baru

Akbar Monte

Informasi terkait rencana pergantian MV Lintas Kepri dengan kapal baru untuk melayani rute pelayaran Tanjungpinang-Lingga, dibenarkan oleh Badan Usaha Kepelabuhanan (BUP) Kepulauan Riau (Kepri).

Manager Bidang Oprasional dan Hukum di BUP Kepri, Cokky Wijaya Saputra mengungkapkan alasan rencana pergantian kapal tersebut. Katanya feri MV Lintas Kepri terlalu boros dan terbatasnya bahan bakar minyak (BBM).

"Sementara kami off sekalian kapal docking perbaikan. Setelah ini pelayanan berjalan normal lagi," kata dia kepada Batamnews, kemarin.

Nantinya kata Cokky, MV Lintas Kepri rencananya tidak akan melayani rute ke Lingga. Pihak BUP akan menyiapkan kapal baru yang lebih baik dan bagus untuk masyarakat Lingga.

"Secepatnya (akan ada kapal baru). Insya Allah di bulan ini," sebut dia.

"Insya Allah pelayanan akan berjalan kembali di bulan ini dengan kapal baru, wajah baru, sehingga masyarakat Lingga akan lebih nyaman," tambah Cokky.

Sebelumnya, Anggota DPRD Lingga, Sui Hiok mengaku perihatin dengan kabar akan digantinya kapal feri MV Lintas Kepri dengan kapal baru untuk melayani rute Tanjungpinang-Lingga.

"Saya ingatkan Pemprov Kepri dan Badan Usaha Kepelabuhanan (BUP) Kepri bahwa dari awal Lintas Kepri disediakan dan telah melayani masyarakat Lingga ke Tanjungpinang," kata dia.

"Penyediaan kapal Lintas Kepri pada gubernur terdahulu bukan sebagai ajang bisnis, tapi merupakan pelayanan masyarakat Lingga ke ibu kota Kepri yakni, Kota Tanjungpinang," sambungnya.

artikel terbaru